Home » Lip Balm » 5 Merek Lip Balm yang Bagus untuk Bibir Hitam

5 Merek Lip Balm yang Bagus untuk Bibir Hitam

Lipstik.info – Bibir yang terpapar sinar matahari terlalu sering akan menyebabkan bibir menjadi gelap. Oleh sebab itu, sebagai wanita yang hidup di daerah tropis, Lip Balm menjadi produk kecantikan yang wajib dibawa saat beraktifitas. Pemilihan pelembab bibir yang tetap akan sangat menunjang kesehatan bibir Anda. Yuk, simak 5 merek Lip Balm yang bagus untuk bibir hitam.

Konten

Merek Lip Balm yang Bagus untuk Bibir Hitam

Lip Balm Wardah

Merek Lip Balm yang Bagus untuk Bibir Hitam Lip Balm Wardah

Sebagai brand yang paling digandrungi wanita Indonesia, wardah juga menawarkan produk Lip Balm yang tidak kalah populer dibandingkan lipstiknya.

Lip Balm tersebut mengandung olive oil, jojba oil dan squalen oil yang terbukti ampuh menyamarkan bibir hitam.

Selain itu, terdapat kandungan vitamin E yang akan mencerahkan bibir dan menjaga kesehatan bibir karena bersifat sebagai antioksidan.

Kelebihan lain yang ditawarkan dari pelembab bibir ini yaitu dilengkapi dengan UV filter.

Lihat juga:

Oriflame The One Lip Spa

Merk Lip Balm yang Bagus untuk Bibir Hitam Oriflame The One Lip Spa

Produk Lip Balm dari Oriflame ini terdiri dari dua lapisa yang berbentuk stik, dimana lapisan paling dalam memiliki kandungan SPF yang berfungsi untuk mencegah paparan sinar UV dan bagian luarnya mengandung oil yang melembabkan.

Lip Balm ini mampu melembabkan bibir hingga 8 jam dan memiliki aroma yang natural.

Advertisement

Maybelline New York Baby Lips Love Color

Merek Lip Balm yang cocok buat Bibir kusam Maybelline

Maybelline menjadi satu-satunya produk lokal yang menawarkan berbagai inovasi Lip Balm. Baby Lips Love Color merupakan produk terbaru dan paling populer dari brand tersebut.

Selain fungsi utamanya sebagai pelembab bibir, Lip Balm ini memberikan warna pada bibir hitam Anda meskipun tidak sekuat warna lipstik.

Pelembab bibir yang memiliki kemasan warna-warni ini memiliki SPF 20 dan dapat bertajan selama 8 jam.

Nivea Lip Care A Kiss of Olive and Lemon Lip Balm

Merek Lip Balm buat Bibir kering Nivea Lip Care A Kiss of Olive Oil and Lemon Lip Balm

Nivea menjadi brand yang sudah tidak perlu dipertanyakan lagi soal kualitas Lip Balmnya.

Meskipun memiliki SPF yang lebih rendah daripada Maybelline, Lip Balm ini ampuh mengembalikan warna asli bibir yang menghitam dalam waktu satu bulan.

Ketika digunakan, pelembab bibir ini menghasilkan aroma yang manis seperti permen.

Kiss My Face Sport Lip Balm SPF 30

Kiss My Face Sport Lip Balm SPF 30 Merek LipBalm untuk Bibir Hitam

Produk kecantikan yang satu ini memang tidak familiar, namun menawarkan Lip Balm dengan SPF yang paling tinggi yaitu 30. Jadi, Lip Balm ini sangat recommended untuk Anda yang bekerja di lapangan.

Selain itu, Lip Balm yang memiliki kandungan madu, minyak kelapa, shea butter dan vitamin E ini bersifat waterproof.

Baca Juga:

Setiap produk Lip Balm memiliki kadungan yang dapat menghidrasi bibir agar tetap lembab dan sehat, namun perlu memperhatikan kadungan lain di dalamnya untuk menghindari terjadinya alergi.

Semoga informasi terkait merek Lip Balm yang bagus untuk bibir hitam tadi bermanfaat untuk Anda.

Advertisement