Lipstik.info – Lipstik Matte Purbasari menjadi salah satu produk pewarna bibir dengan finishing matte yang banyak diminati remaja. Lipstik dari brand yang terkenal dengan lulur mandinya ini memiliki tekstur yang creamy, lembut dan melembabkan. Buat pecinta lipstik matte, berikut ini 5 shade lipstik Purbasari matte paling populer yang dapat dijadikan sebagai eksperimen.
Konten
Shade Lipstik Purbasari Matte Paling Laris
Purbasari Color Matte No. 81 Diamond
Lipstik yang diberi nama Diamond ini menjadi produk yang paling laris dari seri Purbasari Color Matte.
Shade lipstik ini menawarkan pilihan warna nude dengan sedikit hint coklat yang natural di bibir.
Sentuhan warna coklat pada shade ini akan menghindarkan kesan pucat dari tampilan Anda.
Bahkan, lipstik seri ini dapat menyamarkan warna bibir yang gelap.
Purbasari Color Matte No. 84 Ruby
Shade lipstik ini menjadi favorit pecinta orange. Warna Ruby ini biasa disebut orange red yaitu warna orange dengan sedikit hint merah.
Warna yang dihasilkan oleh lipstik ini cukup terang namun tetap natural. Bahkan, warna ini akan membuat wajah menjadi lebih fresh dan cerah.
Purbasari Color Matte No. 90 Crystal
Warna peach biasanya menjadi favorit para remaja untuk tampil natural setiap harinya.
Warna ini dapat ditemukan pada seri Lipstik Purbasari Color Matte No. 90. Perpaduan antara peach dan nude pada lipstik ini menjadikannya sebagai pilihan yang aman untuk pemula.
Sekilas warna ini hampir mirip dengan seri No. 81 Diamond.
Purbasari Hi-Matte Lip Cream No. 02 Azalea
Produk liquid lipstick dari Purbasari ini menawarkan pilihan warna pink mauve yang cocok untuk segala usia.
Bahkan, shade lipstik Azalea ini akan membuat tampilan Anda terlihat lebih muda.
Selain itu, lipstik ini cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari maupun menghadiri acara formal.
Purbasari Hi-Matte Lip Cream No. 05 Freesia
Shade lipstik Freesia ini merupakan pilihan warna paling berani dari seri Purbasari Hi-Matte Lip Cream.
Lipstik ini menghasilkan warna deep red yang menawan pada bibir.
Selain itu, warna ini membuat penampilan menjadi lebih elegan dan glamour sehingga sangat tepat jika digunakan saat menghadiri pesta.
Selain itu juga, shade ini paling recommended untuk pemilik bibir gelap.
Baca juga deh:
- Review Lipstik Purbasari Matte Lip Cream Hydra Series
- Seri Lipstik Sephora yang Paling Laris
- 5 Lipstik Purbasari Untuk Bibir Gelap yang Recommended
Ketika menggunakan lipstik Purbasri Color Matte sebaiknya menghindari penyimpanan pada tempat yang panas karena teksturnya sangat creamy.
Semoga info tentang shade lipstik Purbasari Matte paling popular tadi bermanfaat.